Manfaat Lidah Buaya bagi tubuh

Membahas mengenai manfaat lidah buaya, anda tentu sudah mengenal lidah buaya tanaman ini lebih familiar disebut aloevera. Tanaman lidah buaya sering kita jumpai dipekarangan rumah bahkan tidak jarang dijadikan sebagai hiasan yang ditanam dalam pot bunga. Tanaman lidah buaya sangat kaya akan manfaat didalamnya karena banyak mengandung berbagai zat penting yang diperlukan bagi tubuh manusia. Tanaman ini mengandung berbagai senyawa biologis aktif seperti, polymannans, antrakuinon, mannans asetat, dan berbagai lektin, yang bermanfaat untuk pengobatan herbal.

Selain berguna untuk pengobatan, lidah buaya sangat terkenal digunakan sebagai shampo pembersih rambut, kosmetik, bahkan aneka makanan dan minuman. Apa manfaat lidah buaya bagi kecantikan dan kesehatan berikut srak sruk akan coba bahas satu persatu untuk anda. Selamat mengikuti :


1. Manfaat lidah buaya untuk mengatasi rambut rontok.
Berikut cara mengatasi rambut rontok menggunakan lidah buaya. Caranya ambil lidah buaya lalu kupas dan ambil dagingnya, kemudian lidah buaya tersebut dicampur dengan daun waru muda dan daun mangkok. Tumbuk daging lidah buaya, daun waru muda dan daun mangkok hingga halus benar, lalu tambahkan minyak kemiri hangat. Cara penggunaanya oleskan pada kulit kepala ramuan yang sudah anda buat tersebut lalu diamkan beberapa saat, langkah terakhir bilas atau keramas menggunakan air bersih.

2. Manfaat lidah buaya untuk jerawat dan wajah.
Kandungan lidah buaya mempunyai kelebihan yaitu mampu merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit mati, kandungan zat lignin pada lendir lidah buaya bisa meresap dan masuk melalui pori-pori kulit. Agar kulit tidak cepat kering maka lendir lidah buaya akan menahan hilangnya cairan tubuh dari permukaan kulit sehingga kelihatan segar serta awet muda. Sifat astringent pada lidah buaya berfunsi sebagai penetral lemak yang menumpuk pada lapisan kulit, sementara antibakterinya berguna sebagai pembunuh bakteri penyebab jerawat. Cara menggunakan lidah buaya untuk mengobati jerawat dengan membuat masker gel lidah buaya lalu oleskan pada bagian wajah yangberjerawar secara teratur.

Cara lain : Ambil 3 sendok makan getah lidah buaya, ambil dari daun yang suda dikupas, lalu lumatkan. Kemudian teteskan 1 atau 2 tetes minyak esensial tea tree, kemudian campurkan kedua bahan tersebut lalu oleskan pada bagian kulit yang terasa kering. Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit, terakhir bilas dengan air dingin.

3. Manfaat lidah buaya untuk mengobati luka bakar.

Anda mengalami luka bakar ? Nah jika anda belum pernah mencoba lidah buaya, untuk mengobati luka bakar dan air panas, untuk itu ada baiknya anda mencoba lidah buaya untuk mengobati luka bakar anda kenapa demikian ? sebab pada lidah buaya terdapat zat yang dapat mempercepat proses pemulihan jaringan kulit yang rusak akibat terkena panas atau tergores. Lidah buaya memberi efek anti panas juga melembabkan kulit sehingga nyaman dan aman dari infeksi dan gatal.
Berikut cara mengobati luka bakar dengan lidah buaya : Ambil daun lidah buaya kupas dan cuci bersih, kemudian tempelkan daun lidah buaya tersebut pada luka tekena air panas atau terkena api, lalu diamkan selang beberapa menit sampai luka tersebut terasa dingin.

4. Manfaat lidah buaya untuk HIV/AIDS.

Tanaman lidah buaya memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, sangat bermanfaat terhadap pencegahan penyakit jantung, penuaan dini dan beberapa penyakit degeneratif. Aloevera ini juga dapat berkhasiat sebagai makanan penunjang nutrisi intuk penderita kanker, diabetes, juga HIV/AIDS. Mengapa demikian ? sebab pada tanaman lidah buaya memiliki tingkat kadar karbohidrat, lemak, air, serta vitamin dan mineral yang lebih baik, sehingga dipastikan sangat baik bikonsumsi untuk penderita penyakit tersebut.

5. Manfaat lidah buaya untuk rambut.
Selain bermanfaat untuk mengatasi rambut rontok lidah lidah buaya juga bermanfaat untuk penyubur rambut. Cara membuatnya: Ambil 2 daun pelepah lidah buaya cuci bersih lalu kupas. Kemudian daging isinya digosokkan pada kulit kepala yang telah dikeramasi, sebaiknya anda lakukan pada sore hari. Lalu bungkus dengan kain. Keesokan harinya rambut dibilas dengan air bersih. Lakukan setiap hari selama 3 bulan pasti rambut anda akan subur dan berkilau.

6. Manfaat lidah buaya sebagai obat.

Lidah buaya selain berguna untuk kecantikan kukit, wajah, dan rambut juga sangat bermanfaat sebagai obat. Lantas penyakit apa saja yang bisa diobati dengan lidah buaya ? berikut diantaranya :


a. Mengobati diabetes mellitus atau kencing manis.
Cara membuatnya : Ambil 2 batang daun lidah buaya, dicuci, dibuang durinya, dipotong-potong. Rebus dengan 3 gelas air, lalu saring. Minum 3 kali sehari sesudah makan, masing-masing setengah gelas.


b. Mengobati Batuk yang membandel.
Cara membuatnya : Ambil 20 g daun lidah buaya dicuci, dikupas, dipotong-potong. Beri 2 sendok makan madu murni. Minum 2 kali sehari. Ulangi selama 10 hari.


c. Mengobati radang tenggorokan.
Cara membuatnya : Ambil 1 daun lidah buaya dicuci dan dikupas. Daging isinya dipotong-potong atau diblender. Tambahkan 1 sendok makan madu murni. Lalu minum 3 kali sehari secara rutin.


d. Mengobati sembelit, susah buang air besar, gangguan pencernaan.

Cara membuatnya : Ambil setengah batang daun lidah buaya dicuci dan dikupas. Isinya dipotong kecil-kecil. Seduh dengan setengah gelas air. Beri 1 sendok makan madu. Hangat-hangat dimakan 2 kali sehari.


e. Mengobati penurun kadar gula darah.
Cara membuatnya : Ambil 1 pelepah lidah buaya ukuran besar (kira-kira seukuran telapak tangan) dibersihkan dengan mengupas kulit dan durinya. Rendam sekitar 30 menit dalam air garam. Remas sebentar lalu bilas di bawah air yang mengalir (air kran). Rebus dengan 3 gelas air hingga mendidih. Dinginkan. Minum sebanyak setengah gelas, 2 sampai 3 kali sehari.


f. Mengobati Ambeien.

Cara membuatnya : Ambil setengah batang daun lidah buaya dibuang durinya, dicuci, lalu diparut. Beri setengah gelas air panas, kemudian peras. Tambahkan 2 sendok makan madu. Dalam keadaan hangat, minum 3 kali sehari.

Manfaat Lain Lidah Buaya :
Mendinginkan kulit yang terbakar sinar matahari, terutama bagi mereka yang kerap bekerja di luar ruangan.
Mengatasi masalah kulit yang disebabkan cuaca, seperti kulit kering, kemerahan, mengelupas, dan iritasi ringan atau ruam.
Memudarkan warna kemerahan pada memar di tubuh.
Mengatasi rasa tidak nyaman yang disebabkan alat cukur.
Mengatasi luka bakar ringan.
Meredakan kulit yang melepuh.
Dapat digunakan sebagai krim anti penuaan dini atau untuk mengatasi keriput.
Mengobati ruam akibat terkena getah tanaman.
Mengatasi rasa gatal akibat gigitan serangga.
Gunakan setiap hari untuk memudarkan bekas luka dan strecth mark, garis-garis putih atau merah akibat kehamilan.
Merawat luka kecil akibat teriris pisau atau tergores.
Memudarkan bintik bintik kehitaman pada kulit.
Dapat berguna sebagai pengganti kondisioner dan jelly untuk rambut.
Digunakan untuk mempercepat penyembuhan sariawan.
Dapat digunakan sebagai body lotion alami.
Untuk meredakan otot yang keram atau menegang.
Digunakan untuk mengurangi keluhan pada masalah gusi.
Mengurangi ketombe pada kepala.
Mengatasi kutu air.

Ternyata memang khasiat dan manfaat lidah buaya luar biasa, tidak heran jika produk dari bahan dasar lidah buaya terkenal lumayan mahal dan banyak dipasarkan keluar negeri, sementara produk olahan jadi didalam negeri sendiri hanya beredar sangat terbatas, Nah untuk itu sebaiknya jika ada sisa tempat untuk menanam lidah buaya, akan lebih baik jika sekiranya ada waktu untuk menanam sendiri sebagai obat keluarga yang siap pakai. Terima kasih,




sumber
Share this post :

Posting Komentar

TENTANG SAYA

Foto saya
TRENGGALEK, JAWA TIMUR, Indonesia
Nama : Miftakhul Huda Trenggalek vzuiko@yahoo.com
 
Support : Creating Website | |
Copyright © 2011. اللهم صل علي سيدنا ومولنا محمد - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by
Proudly powered by Blogger